IBU


Tak mudah menjadi seorang ibu, meskipun aku belum menjadi seorang ibu betulan, tapi aku sudah bisa merasakan betapa lelahnya ibu membesarkan, mengasuh dan mendidik anak. Harus bangun tengah malam ketika anak merengek minta susu, apalagi ibu yg bekerja di luar rumah seharian seperti kakak ku, kasian anak dan ibunya, anak tinggal dirumah dan ibu di kantor penuh rindu dengan anaknya. Beruntunglah ibuku masih bisa menjaga kami sampai kami dewasa.

Banyak pengalaman dan pelajaran yang aku dapat selama aku menjadi ibu kedua buat farid ^_^. keseharian ku bersama farid, makanya tak heran klo farid begitu lengket denganku, sampai-sampai membuat bunda farid iri padaku, haha (piiiiiiiiiiiz bunda, bunda tetap no 1 buat farid)

Malam ini farid berhasil tidur untuk kedua kalinya bersamaku, meski bundanya tak tega melihat anaknya menangis, bunda mana sih yg dak tega, aku saja tak tega liat farid nangis, sampai2 sambil menyanyikan lagu buat dia air mataku menetes, begini lah yg akan aku rasakan nanti ketika aku jg punya anak. WOW ^_^ dan terbayang juga dulu ketika ibu menidurkan ku, mmm mungkin saja aku dulu lebih rewel lagi dari ini, bisa jadi, hehe

"Bersungguh-sungguhlah dalam berbakti kepada ibumu, karena sesungguhnya surga itu berada di bawah kedua kakinya"

Skripsi Oooooh Skripsi

berangkat ke padang dengan hati sedih, ku sembunyikn mukaku agar ibu tak melihat air mataku menetes. kenapa aku mesti sedih, bukankah emang seharusny aku mendapatkan hakku?

betapa tidak sedih kawan, aku orangnya sensitif, dimarahi sedikit saja aku tak tahan. rasanya menyesal juga pulang ke rumah secepat itu. jadinya untuk skripsi pun aku tak konsentrasi, pekerjaan rumah selalu membebaniku, klo di acuhkan saja??? tak tega, seperti tak punya hati membiarkan ibu dan nenekku bekerja didapur sepanjang hari. mereka memang sering mengeluh. siapa yang mengerti??? padaku mereka menumpahkan keluhannya. aku tau, beliau tak marah padaku, justru mungkin ibu juga bersedih karna aku terlalu baik, mau mengalah, meluangkan waktu untuk semua pekerjaan itu. entahlah kawan.... kesal juga bertumpuk dihati ini, jujur, pagi ini aku benar-benar tak tahan, aku pengen menangis saja di bus biar hatiku tentram, mungkin memanga air mata ini lah yang menyebabkan aku sedih, jika ku buang, berharap kesedihan itu pergi.

tanpa sadar, aku sudah sampai di padang, ketiduran di bus, seperti kebiasaanku, bus adalah tempat istirahat paling nyaman. tak memikirkan apa-apa. seolah-olah aku adalah orang yang paling santai di dunia ini. jika malam datang, aku tak bisa tidur dengan nyenyak, meski mataku terpejam. tapi aku harus tetap optimis, hanya tinggal selangkah lagi untuk mendapatkan gelar sarjana. S.Pd, itu lah yang akan ku raih, insyaAllah...

sekarang sudah 23 des, 25 januari 2011 tinggal 1 bulan lagi, skripsiku belum selesai. Apa yang harus ku lakukan ya Allah????

Ucapan Maaf Jika Tak Jadi Wisuda


Ibu, ayah, sebelumnya icin minta maaf jika memang keputusan dari jurusan tidak mengizinkan cin untuk ujian kompre karna masalah mata kuliah icin yang belum selesai. Tapi keputusan ini belum final bu, ayah. Masih berharap semuanya kembali seperti semula. Amiin.

Sebenarnya tidak kuat lagi rasanya ke kampus jika teman-teman nanya kapan icin kompre?? Gak kuat bu, sungguh. Untuk bilang ke ibu aja tak sanggup. Masalahnya bukan pada skripsi cin yang belum selesai. Skripsi insyaAllah udah dapat acc dari pembimbing pertama, untuk pembimbing 2 insyaAllah tinggal sekali perbaikan lagi.

Masalahnya ada pada kuliah pilihan yang belum cin ambil??? Lha, pasti nanya kan kenapa blm ambil??

********************************************************************************

Tahun pertama aku terdaftar di UNP sebagai mahasiswa fisika NR06, mata kuliah pilihan yang aku ambil adalah b.indonesia dan b.inggris yang masing-masingnya 2 SKS, padahal wajib ambil Cuma 2 SKS. Nah, setahun kemudian aku coba ikut tes lagi untuk ambil bangku regular. Alhamdulillah aku lulus. Status ku sekarang adalah mahasiwa fisika regular 2007. Sehingga mata kuliah yang akan aku ambil harus ku sesuaikan dengan buku panduan fisika 2007. B.indonesia jadi mata kuliah wajib dan b. inggris tetap pilihan, dan Alhamdulillah aku udh ambil d tahun 1, tinggal aku transfer ke NIM yang baru. Alhamdulillah semuanya juga sudah beres, tapi ada 4 mata kuliah yang berbeda SKS, di tahun 2006 aku Cuma ambil 2 sks masing-masingnya, dan di tahun 2007 ke 4 mata kuliah tersebut jadi 3 sks. Setelah ditanya-tanya ke jurusan katanya bisa di clearing jadi 3 sks, artinya aku gak perlu ulang kuliah itu lagi.

Untuk sementara aku aman, dan aku tetap lanjutkan kuliah dengan tetap berpegang pada buku panduan 2007. Aku tetap semangat meskipun di tiap semester aku harus kuliah dengan adik-adik 07, 08 bahkan 09 karna mengejar ketertinggalan. Alhamdulillah semuanya berjalan lancar, yaaa gak selancar itu juga sih, tetap di awal semester aku gak pernah dapat kuliah yang aku ingin, aku harus lapor dulu ke sekjur agar dibukakan sesi baru atau nambah kapasitas, untuk antisipasi, takutnya pas perbaikan KRS kelasnya penuh. Jika sebelumnya belum pernah lapor, kita gak akan dilayani.

Sekarang aku sudah 9 semester kuliah di sini, tiba-tiba saja ada perubahan lagi, b.inggris yang dulunya adalah mata kuliah pilihan sekarang di isukan jadi mata kuliah wajib. Klo memang begini, ya aku gak jadi wisuda dong, karna gak satu pun mata kuliah pilihan yang aku ambil. Sekarang hanya keajaiban yang akan merubah segalanya. Allah, tolong hamba, tolong kami… tapi aku juga tidak terlalu khawatir, karn aku tidak sendiri, adik-adik 07 juga banyak yang akan di wisuda maret, berharap kami bisa diizinkan untuk ujian kompre.

********************************************************************************

Ibu, ayah, dan semua yang telah bantu icin selama perkuliahan, sebelumnya icin minta maaf klo seandainya memang tak jadi wisuda maret ini. Cin minta maaf karna sudah buat kecewa, tidak bisa tamat tepat waktu L